Sabtu, 16 Agustus 2014

Cara Mudah Senam Yoga Dan Manfaatnya


Senam yoga memang sedang popular saat ini terlebih dengan manfaat yang ditawarkan seperti untuk menurunkan berat badan, kelenturan tubuh maupun pengendali emosi. Senam yang hanya bermodalkan matras ini menggunakan meditasi sebagai dasar utama untuk tiap gerakannya.

Tiap gerakan senam yoga memiliki arti dan manfaat tersendiri. Anda cukup duduk bersila dengan punggung tegak, bernapas hanya dari hidung dan melakukan pernafasana perut. Beberapa contoh gerakan senam yoga berikut  bisa dipraktekkan oleh siapa saja hanya dengan duduk bersila dan mengatur gerakan jari atau lebih dikenal dengan gerakan Mudra.

Gerakan Senam Yoga Mudra
  1. Gerakan pertama  yakni dengan menyentuhkan ujung ibu jari dan ujung telunjuk dengan tiga jari lurus bebas menghadap ke atas. Gerakan Mudra ini bermanfaat untuk meningkatkan kemampuan kognitif sehingga membantu konsentrasi, meningkatkan memori, bahkan mengurang gejala psikis seperti stress dan mood yang tidak stabil.

  2. Gerakan ini hampir sama dengan gerakan pertama yakni menautkan ujung ibu jari ke jari telunjuk. Bedanya, ujung ibu jari menekan bagian luar dari jari telunjuk, tepatnya di ruas tengahnya. Tiga jari lainnya dibiarkan lurus menghadap ke atas. Gerakan ini dapat membantu mengatasi keluhan karena syaraf seperti rematik, wajah kaku, dan mati rasa.

  3. Tautkan jari tengah dengan ibu jari. Pastikan ibu jari menyentuh ruas tengah pada jari tengah dan menekannya. Gerakan Mudra ini mampu meningkatkan vitalitas  dan keluhan rasa sakit di telinga.

  4. Seperti gerakan di nomor 2 di atas, tautkan ibu jari ke jari manis di bagian ruas tengahnya dengan sedikit tekanan dari ibu jari. Gerakan ini mampu mengatasi masalah kolesterol dan membantu menurunkan berat badan.

  5. Gerakan selanjutnya seperti gerakan yang disimbolkan sebagai music metal yakni menautkan ibu jari dengan ruas tengah pada jari tengah dan jari manis. Lalu, dua jari lainnya lurus menghadap atas. Gerakan ini sangat berguna bagi penderita maupun pemilik riwayat keluarga diabetes karena dapat membantu mengatur kadar gula dalam darah. Selain itu, gerakan ini juga melancarkan proses buang air besar.

  6. Untuk meningkatkan kekebalan tubuh, mengembalikan energi serta mengatasi berbagai keluhan penglihatan, anda bisa menautkan ibu jari dengan ujung jari manis dan kelingking. Dua jari lainnya saling berdemetan dan menghadap ke atas sehingga terlihat seperti symbol untuk angka dua. Perbedaan gerakan jari pada senam yoga dengan symbol angka dua terletak pada ujung ibu jari yang menyentuh bagian dalam ujung dari jari manis dan jari kelingking atau pada kulit telapak tangan, bukan bagian luarnya.

  7. Terakhir yakni gerakan untuk menyeimbangkan kadar air dalam tubuh, menjaga kejernihan darah serta mengatasi masalah pencernaan. Gerakannya mudah yakni dengan menautkan ujung ibu jari ke atas kuku jari kelingking. Tiga jari lainnya mengarah ke atas dan lurus. Gerakan ini menyerupai symbol angka 3.

1 komentar:

  1. Terimakasih artikelnya bagus, berarti saya bisa lakukan sendiri tanpa ada yang membimbing ya?

    Check juga artikel lainnya :

    pabrik tas murah


    Pabrik tas wanita


    pabrik tas wanita murah

    BalasHapus